BeritaHiburanSumatera Utara

Pagelaran Dendang Melayu di Labusel Sukses

Share postingan ini

Labusel, (IP) – pelaksanaan Pagelaran Dendang Melayu, dengan panitia Forum Pembauran Kebangsaan kabupaten Labuhan Batu Selatan, berjalan dengan sukses dan penuh hikmah.

Acara dilaksanakan, di Warkop Istana Kopi Kota Pinang, jalan Ahmad Yani Kota Pinang ,Rabu (6/10) dimulai pukul 20.00 wib.

Wakil bupati kabupaten Labuhan batu Selatan dalam sambutannya “ada 9 etnis suku yang terdaftar di Kesbangpol Labuhan batu Selatan,dan semua suku memiliki adat budaya yang menjadi kekayaan daerah Labuhan batu Selatan dan ini harus kita lestarikan dan dengan di gelar nya acara seperti ini ,maka mempererat silahturahmi sesama kita dan Pemerintah kabupaten Labuhan batu Selatan melalui Forum Pembauran Kebangsaan kabupaten Labuhan batu Selatan mendukung setiap pagelaran adat budaya nya” ujarnya.

Sambil berdendang Melayu tak lupa rektor universitas Labuhan batu Ade Parlaungan Nasution bersama Mizwar Tanjung memaparkan sedikit tentang adat Melayu.

Di acara Dendang Melayu  wakil bupati H Ahmad Padli Tanjung S.Ag (mewakili Pemkab) AKP Bambang G Huta barat SH MH ( mewakili unsur forkopimda Labusel) Zulkifli Siregar ( Kaban Kesbangpol Labusel) Muhammad Yunus S.Sos (ketua FPK) Herbert Manullang ( Sekretaris FPK) menerima penyematan TANJAK MELAYU oleh ketua Lembaga Adat Melayu Pinang Awan serumpun bapak Fazrul Maisa.

Acara dendang Melayu di hibur oleh Pilandok Malay Orkes dari Rantau Prapat yang pemainnya merupakan anak muda milenial dan kreatif.

Hadir dalam acara wakil bupati H Ustadz Ahmad Padli Tanjung S.Ag ,Forkopimda Labusel tokoh agama tokoh masyarakat dan dari ptpn3 kebun Sei Meranti dan PKS ptpn3 Aek torop.

Reporter : Mir

Editor : SNG


Share postingan ini